Shalom..
Ada banyak orang Kristen belum memahami makna kematian Kristus. Bila kita pelajari lebih dalam, ada beberapa hal yang kita bisa mengerti arti peristiwa Salib dalam penyaliban Yesus 2000 tahun yang lalu. Kita akan melihat apa saja yang bisa kita renungkan lewat peristiwa tersebut.
Apa yang dapat kita ketahui dari peristiwa penting dengan kematian Yesus Kristus di kayu salib sbb :
1. Substitution ( Penggantian )
Penekanan dari PB (Perjanjian Baru) adalah Kristus mati untuk menggantikan kematian orang-orang berdosa.
Perhatikan kebenaran ini, 1 Petrus 2 : 34 (TB) "Itulah sebabnya, kita yang berdosa dan yang kemudian percaya kepada penebus Yesus di kayu salib, dibenarkan Allah dan diterima-Nya di dalam persekutuan dengan-Nya."
2. Redemption ( Penebusan )
Suatu kebenaran yang berhubungan dengan penggantian adalah kematian Kristus menghasilkan penebusan.
Dari mana dasarnya ? kita lihat sbb :
1 Korintus 7 : 23 (TB)
Kamu telah dibeli dan harganya telah lunas dibayar. Karena itu janganlah kamu menjadi hamba manusia.
Galatia 4 : 5 (TB)
Ia diutus untuk menebus dosa mereka, yang takluk kepada hukum Taurat, supaya kita diterima menjadi anak.
Wahyu 5 : 9 (TB)
Dan mereka menyanyikan suatu nyanyian baru katanya:"Engkau layak menerima gulungan kitab itu dan membuka meterai-meterainya; karena Engkau telah disembelih dan dengan darah-Mu Engkau telah membeli mereka bagi Allah dari tiap-tiap suku dan bahasa dan kaum dan bangsa.
3. Propitiation ( Pendamaian )
Kematian Kristus di kayu salib membuat pendamaian antara Allah dengan manusia berdosa. Pendamaian ini terjadi dimana keadilan Allah tetap ditegakkan karena Kristus telah memberikan bayaran yang memuaskan Allah untuk dosa-dosa manusia melalui kematian-Nya di kayu salib. Pendamaian itu berarti bahwa orang berdosa yang tadinya terbuang dari hadapan Allah karena dosa-dosanya, sekarang sudah berdamai dengan Allah.
Roma 3 : 25 (TB)
Kristus Yesus telah ditentukan Allah menjadi jalan pendamaian karena iman, dalam darah-Nya. Hal ini dibuat-Nya untuk menunjukkan keadilan-Nya, karena Ia telah membiarkan dosa-dosa yang telah terjadi di dahulu pada masa kesabaran-Nya.
Roma 5 : 10 (TB)
Sebab jikalau kita, ketika masih seteru, diperdamaikan dengan Allah oleh kematian anak-Nya, lebih-lebih kita, yang sekarang telah diperdamaikan, pasti akan diselamatkan oleh hidup-Nya !
4. Forgiveness ( Pengampunan )
Kematian Kristus mendatangkan pengampunan bagi orang-orang berdosa yang percaya kepada penebus Yesus di kayu salib.
Kolose 2 : 13 - 14 (TB)
Kamu juga, meskipun dahulu mati oleh pelanggaranmu dan oleh karena tidak disunat secara lahiriah, telah dihidupkan Allah bersama-sama dengan Dia, sesudah Ia mengampuni segala pelanggaran kita, dengan menghapuskan surat hutang, yang oleh ketentuan-ketentuan hukum mendakwa dan mengancam kita. Dan itu ditiadakan-Nya dengan memakukannya pada kayu salib.
5. Justification ( Pembenaran )
Akibat dari kematian Yesus bagi orang-orang berdosa yang percaya kepada-Nya adalah pembenaran. Pembenaran adalah tindakan hukum dari Allah sebagai hakim yang menyatakan bahwa orang-orang berdosa yang percaya dan menerima penebusan Yesus adalah sebagai orang benar, tidak bersalah dan bebas dari hukuman.
Roma 3 : 24 (TB)
dan oleh kasih karunia telah dibenarkan dengan cuma-cuma karena penebusan dalam Kristus Yesus.
Galatia 2 : 16 (TB)
Kamu tahu, bahwa tidak seorangpun yang dibenarkan oleh karena melakukan hukum Taurat, tetapi hanya oleh karena iman dalam Kristus Yesus. Sebab itu kami pun telah percaya kepada Kristus Yesus, supaya kami dibenarkan oleh karena iman dalam Kristus dan bukan oleh karena melakukan hukum Taurat. Sebab:"tidak ada seorang pun yang dibenarkan" oleh karena melakukan hukum Taurat.
Tuhan Yesus memberkati kita semua.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar